2020 TA PP CYNTHIA 1.pdf?_
Terbatas Noor Pujiati.,S.Sos
» ITB
Terbatas Noor Pujiati.,S.Sos
» ITB
Dewasa ini, musik sangat diperlukan untuk seluruh kalangan usia, baik dari anak-anak hingga
dewasa. Musik juga menjadi hal yang tidak lupa diperdengarkan bagi bayi yang sedang dalam
kandungan hingga dewasa. Musik merupakan bagian dari kehidupan masyarakat luas, namun
sayangnya, musik dengan genre tertentu masih asing di telinga orang banyak, seperti musik
blues, musik klasik dll. Pada pembahasan kali ini, penulis ingin merancang fasilitas yang
manungi musik yang berkaitan lainnya yang juga akan berkembang sampai kepada
perancangan fasilitas agar musik berkaitan lainnya dapat dikenal secara luas dan diterima oleh
masyarakat, terutama masyarakat kota Bandung.
Setiap manusia membutuhkan hiburan sebagai pemenuhan kualitas hidup yang lebih baik.
Salah satu penunjang kebutuhan hiburan adalah musik. Lewat musik, manusia dapat
mengungkapkan emosi dan perasaan tanpa memperhatikan genre, umur, dan sebagainya.
Musik timbul bukan hanya dari alat musik saja, melainkan sumber musik atau suara yang dapat
membawa seseorang untuk mengendalikan emosi dan perasaan.
Perpustakaan Digital ITB