-
Apakah masyarakat umum atau mahasiswa di luar ITB atau non-sivitas akademika ITB dapat mengakses tugas akhir (skripsi), tesis, disertasi, jurnal yang telah diunggah ke laman https://digilib.itb.ac.id/?
-
• Untuk masyarakat umum hanya dapat mengakses tesis dan disertasi saja.
-
•
Syarat dan ketentuan sudah ditetapkan untuk setiap karya ilmiah yang diunggah ke laman digilib.
-
Jenis koleksi apa saja yang terdapat di Perpustakaan Digital ITB?
-
•Tugas akhir (skripsi), tesis, disertasi, jurnal elektronik, prosiding, kliping elektronik, buku elektronik, koleksi buku langka, laporan penelitian, direktori pakar, materi perkuliahan, peraturan hukum.
-
Bagaimana cara mengakses karya ilmiah digital di laman Perpustakaan Digital ITB?
-
•
Karya ilmiah digital dapat diakses langsung tanpa melalui jaringan ITB, baik di dalam maupun di luar kampus ITB. Khusus untuk mahasiswa yang akan mengakses karya ilmiah dengan status terbatas, diwajibkan untuk melakukan login terlebih dahulu dengan menggunakan akun SSO.
-
Apakah koleksi tugas akhir (skripsi), tesis dan disertasi dalam bentuk cetak dapat dipinjamkan di luar area Perpustakaan ITB?
-
•
Koleksi tersebut tidak dapat dipinjam.
-
•
Koleksi skripsi, tesis, dan disertasi hanya dapat dibaca langsung di area perpustakaan ITB.
-
•
Layanan peminjaman dilakukan oleh bagian sirkulasi.
-
Apakah sivitas akademika ITB dapat meminta petugas perpustakaan digital untuk mengirimkan file karya ilmiah yang aksesnya terbatas melalui email?
-
•
File karya ilmiah tidak dapat dikirimkan ataupun diminta.
-
•
Untuk masyarakat umum, file karya ilmiah terbatas hanya dapat dibaca di area Gedung perpustakaan ITB saja.
-
•
Untuk mahasiswa yang akan mengakses karya ilmiah dengan status terbatas diwajibkan melakukan login terlebih dahulu dengan menggunakan akun SSO.
-
Bagaimana jika saya hanya ingin membaca dokumen karya ilmiah di laman perpustakaan digital?
-
•
Anda dapat membuka link file karya ilmiah secara fullteks, kemudian klik salah satu sub judul bab yang merupakan open publik.
-
Bagaimana jika saya membutuhkan dokumen karya ilmiah yang tidak dipublikasikan untuk publik, baik secara fullteks maupun hanya sebagian saja?
-
•
Silakan untuk mengirimkan email ke digilib@itb.ac.id dengan mencantumkan nama dan nim penulis, judul karya ilmiah, dan peruntukkannya. Selanjutnya, mohon tunggu balasan email untuk prosedur berikutnya.
-
•
Atau, silakan mengunjungi Perpustakaan Pusat ITB di Ruang Audio Visual untuk meminta arahan langsung dari petugas yang berjaga di ruangan.
-
Apakah saya dapat mengunduh PDF karya ilmiah di digilib.itb.ac.id?
-
•
Metadata dari digilib hanya dapat dibaca saja (read only) dan tidak dapat diunduh.
-
Apakah skripsi, tesis, disertasi dapat diakses secara fulteks oleh pemustaka di luar lingkungan ITB ?
-
•
Untuk skripsi hanya dapat di baca di lingkungan ITB.
-
•
Untuk tesis dan disertasi dapat diakses oleh publik.
-
•
Untuk mahasiswa yang akan mengakses karya ilmiah dengan status terbatas diwajibkan melakukan login terlebih dahulu dengan menggunakan akun SSO.
-
Bagaimana ketentuan unggah abstrak khusus bagi mahasiswa ITB ?
-
•
Mahasiswa mengirimkan dokumen abstrak yang dilengkapi dengan cover, lembar pengesahan yang sudah ditandatangani dosen pembimbing dalam 1 file pdf. (dokumen bukan hasil scan), ke perpustakaan pusat dengan alamat email digilib@itb.ac.id setelahnya akan kami konfirmasi melalui email. Selanjutnya jika karya ilmiah sudah final, sertakan juga dokumen draft karya ilmiah lengkap mulai dari cover hingga lampiran yang diperlukan untuk diunggah ke dalam repositori ITB atau laman digilib https://digilib.itb.ac.id/?Mahasiswa mengirimkan dokumen abstrak yang dilengkapi dengan cover, lembar pengesahan yang sudah ditandatangani dosen pembimbing dalam 1 file pdf. (dokumen bukan hasil scan), ke perpustakaan pusat dengan alamat email digilib@itb.ac.id setelahnya akan kami konfirmasi melalui email. Selanjutnya jika karya ilmiah sudah final, sertakan juga dokumen draft karya ilmiah lengkap mulai dari cover hingga lampiran yang diperlukan untuk diunggah ke dalam repositori ITB atau laman digilib https://digilib.itb.ac.id/.
-
•
Dokumen abstrak tersebut dapat juga dikirim atau diunggah oleh pustakawan di prodi/fakultas/sekolah masing-masing.
-
Bagaimana cara untuk mengakses karya ilmiah yang baru tersedia hanya abstraknya saja?
-
•
Silakan mengirimkan email ke digilib.itb.ac.id dengan mencantumkan link abstrak karya ilmiah yang dimaksud. Petugas layanan akan melengkapi data fulteks dengan menanyakan akses file terlebih dahulu ke perpustakaan prodi, fakultas/sekolah atau ke penulisnya langsung dikarenakan file lengkap/fulteks belum tersedia.