digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak Nila Eleora Putri Sianturi [17420059]
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan

Sistem kekerabatan Dalihan Na Tolu, yang mendasari interaksi sosial dan hubungan antar kerabat dalam budaya Batak Toba dengan nilai-nilai kebersamaan, sopan santun, dan integritas, penting untuk dikenalkan kepada generasi muda. Penelitian ini bertujuan untuk merancang role-playing game (RPG) berbasis Dalihan Na Tolu guna mengenalkan budaya Batak Toba kepada anak-anak berusia 10-12 tahun di wilayah perkotaan, khususnya Jakarta dan Bandung. Penelitian ini menggunakan metode design thinking dari Stanford d.school yang terdiri dari lima tahap: Emphatize, Define, Ideate, Prototype, dan Test. Data kualitatif dan kuantitatif dikumpulkan melalui kajian pustaka, observasi, dan wawancara untuk memahami masalah dan mencari solusi. Konten yang disampaikan dalam game mencakup elemen budaya utama, aturan, dan sistem Dalihan Na Tolu, yang disajikan dalam format yang menarik dan interaktif. Hasil penelitian menunjukkan perancangan Role-Playing Game yang memiliki gameplay berbasis Dalihan Na Tolu dapat disesuaikan dengan selera anak 10-12 tahun. Berdasarkan hasil play-testing oleh anak, game dengan gameplay berbasis Dalihan Na Tolu dapat membantu anak mengenal materi Dalihan Na Tolu secara interaktif dan menarik. Game ini diharapkan dapat membantu anak memahami konsep Dalihan Na Tolu serta mengembangkan sikap yang sesuai dengan nilai-nilai Dalihan Na Tolu dalam keluarga