
Ailiv adalah sebuah rintisan bisnis kesehatan dengan visi ‘Hidup Berkualitas untuk Semua Orang'. Meskipun demikian, saat ini Ailiv hanya berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup pelanggan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk memperluas nilai sosial Ailiv dan membangun komunikasi merek yang sejalan dengan misi pendiriannya. Penelitian ini menggunakan teori perubahan untuk mempertajam nilai yang kemudian diterjemahkan ke dalam identitas merek dan model komunikasi Ailiv. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara dan diskusi kelompok fokus (FGD). Wawancara dilakukan kepada calon pelanggan dan calon penerima manfaat. Diskusi kelompok fokus dilakukan terhadap tim internal Ailiv. Data yang terkumpul dari penelitian ini kemudian dianalisis menggunakan analisis konten untuk wawancara dan analisis tematik untuk FGD. Hasil dari penelitian ini adalah diabetes merupakan masalah kesehatan yang dianggap paling mendesak dan serius oleh calon pelanggan. Tantangan dan harapan calon pelanggan dan calon penerima manfaat (penderita diabetes) kemudian dianalisis. Data menghasilkan perbaikan elemen nilai Ailiv berupa penambahan nilai dampak sosial melalui intervensi keuangan bagi pasien diabetes. Identitas merek Ailiv dibentuk berdasarkan nilai baru yang menekankan inklusivitas dalam pemberdayaan kesehatan. Identitas merek baru kemudian menentukan model komunikasi baru berdasarkan kerangka AIDA. Model komunikasi baru Ailiv akan menggunakan saluran luring dan meningkatkan penggunaan saluran daring untuk optimasi corong penjualan. Penelitian ini kemudian menyarankan bahwa Ailiv perlu menyampaikan nilai tambahan dampak sosialnya melalui penguatan sumber daya, pengembangan produk dan operasi, inisiatif sosial, dan komunikasi merek yang diperbarui.
PUBLIC Open In Flip Book Yose Ali Rahman Ringkasan
Ailiv adalah sebuah rintisan bisnis kesehatan dengan visi ‘Hidup Berkualitas untuk
Semua Orang'. Meskipun demikian, saat ini Ailiv hanya berkontribusi pada
peningkatan kualitas hidup pelanggan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan
untuk memperluas nilai sosial Ailiv dan membangun komunikasi merek yang
sejalan dengan misi pendiriannya. Penelitian ini menggunakan teori perubahan
untuk mempertajam nilai yang kemudian diterjemahkan ke dalam identitas merek
dan model komunikasi Ailiv. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan
pengumpulan data melalui wawancara dan diskusi kelompok fokus (FGD).
Wawancara dilakukan kepada calon pelanggan dan calon penerima manfaat.
Diskusi kelompok fokus dilakukan terhadap tim internal Ailiv. Data yang
terkumpul dari penelitian ini kemudian dianalisis menggunakan analisis konten
untuk wawancara dan analisis tematik untuk FGD. Hasil dari penelitian ini adalah
diabetes merupakan masalah kesehatan yang dianggap paling mendesak dan serius
oleh calon pelanggan. Tantangan dan harapan calon pelanggan dan calon penerima
manfaat (penderita diabetes) kemudian dianalisis. Data menghasilkan perbaikan
elemen nilai Ailiv berupa penambahan nilai dampak sosial melalui intervensi
keuangan bagi pasien diabetes. Identitas merek Ailiv dibentuk berdasarkan nilai
baru yang menekankan inklusivitas dalam pemberdayaan kesehatan. Identitas
merek baru kemudian menentukan model komunikasi baru berdasarkan kerangka
AIDA. Model komunikasi baru Ailiv akan menggunakan saluran luring dan
meningkatkan penggunaan saluran daring untuk optimasi corong penjualan.
Penelitian ini kemudian menyarankan bahwa Ailiv perlu menyampaikan nilai
tambahan dampak sosialnya melalui penguatan sumber daya, pengembangan
produk dan operasi, inisiatif sosial, dan komunikasi merek yang diperbarui.