digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Kabupaten Bangka Belitung adalah sebuah kepulauan di Indonesia yang terbagi menjadi wilayah daratan dan lautan dengan total luas wilayah mencapai 81.725,14 km2. Daerah ini terkenal dengan objek wisata serta pertambangan timah. Banyaknya objek wisata ini didukung oleh infrastruktur penunjang kegiatan seperti telekomunikasi, sistem kelistrikan, serta infrastruktur transportasi darat, laut, serta udara. Terdapat 2 pelabuhan udara yaitu Bandar Udara Depati Amir di Pulau Bangka dan H.A.S. Hanandjoeddin di Pulau Belitung. Sebuah bandara sebaiknya mempunyai sistem sirkulasi yang bersifat jelas, teratur, mudah dilihat, tidak berbelok-belok, serta mudah digunakan oleh penggunanya. Pengguna sebuah bandara tidak hanya penumpang, tetapi pengelola, pengantar, serta pengisi bandara haruslah diakomodasi dalam sebuah sistem yang jelas tanpa mengurangi esensi dari perpindahan moda transportasi darat menjadi transportasi udara sesuai dengan pengertian bandara. Sebuah bandar udara di Indonesia mempunyai beberapa karateristik khusus, seperti jumlah pengantar yang melebihi standar yang ditetapkan, karateristik masyarakat yang senang berkumpul sembarangan, membuang sampah tidak pada tempatnya, serta beberapa karateristik lain yang berkaitan dengan kebiasaan masyarakat setempat. Untuk mengakomodasi segala tantangan tersebut, sebuah bandara dengan sifat terbuka, transparan, jelas, sesuai dengan skala kota, sangatlah cocok untuk dijadikan ide awal perancangan. Perancangan bangunan terminal penumpang ini adalah sebagai ruang publik dimana semua masyarakat dapat memasukinya. Terminal penumpang sebagai gerbang pertama memasuki sebuah daerah harus mempunyai pengaplikasian unsur lokal dalam elemen eksterior dan interior. Sebagai jawaban untuk tantangan pengembangan terhadap isu lingkungan yang ada, penerapan konsep arsitektur hijau diterapkan pada bangunan ini secara aplikatif. Massa bangunan akan mempunyai bentuk yang mencirikan daerah Bangka Belitung, dengan penerapan bentuk ombak, tanah, dan batu secara eksplisit dalam keseluruhan bangunan.