ABSTRAK Muhammad Haykal Aldjoefry
Terbatas  Alice Diniarti
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Alice Diniarti
» Gedung UPT Perpustakaan
Gelombang adalah fenomena alam yang terjadi di perairan dan memiliki peran penting dalam kehidupan di daerah pesisir. Pemahaman yang mendalam tentang karakteristik gelombang sangat penting karena dampaknya yang signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan di pesisir. Salah satu cara untuk mendapatkan data tersebut adalah dengan melakukan pemodelan numerik Simulating Waves Nearshore (SWAN) pada Delft3D. Hasil pemodelan SWAN akan memberikan parameter-parameter gelombang yang sangat diperlukan untuk membantu melindungi kawasan pesisir. Lokasi studi yang diambil adalah EPC3 Tuban yang memerlukan perlindungan lebih sebagai langkah mitigasi dari bencana yang dapat ditimbulkan akibat aktivitas gelombang di kawasan tersebut. Salah satu infrastruktur yang dapat dibangun pada kawasan tersebut adalah breakwater. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah mengetahui karakteristik gelombang eksisting dan karakteristik gelombang setelah dibangunnya breakwater di daerah pesisir pantai EPC3 Tuban. Hasil yang didapatkan lalu dibandingkan dan ditentukan pengaruhnya sehingga dapat dipilih desain breakwater yang sesuai dengan kriteria yang ditentukan. Data yang digunakan adalah data angin, batimetri, dan pasang surut yang semuanya merupakan data sekunder. Data diproses melalui serangkaian proses sehingga didapatkan data ketinggian gelombang ekstrem, waverose, windrose, elevasi penting, dan kedalaman perairan. Hasil pemodelan menunjukkan ketinggian gelombang, arah rambat gelombang, dan periode gelombang. Ketinggian gelombang sangat dipengaruhi oleh keberadaan breakwater yang ditunjukkan dengan nilai ketinggian yang menurun drastis di area belakang breakwater sedangkan periode gelombang beruabh secara tidak teratur.