Semper Memorial Park and Funeral Home merupakan gabungan tipologi taman pemakaman, rumah duka, krematorium, dan kolumbarium yang menyediakan jasa pelayanan pemakaman lengkap bagi jenazah dan keluarganya. Kompleks pemakaman ini merupakan bagian dari Taman Pemakaman Umum Semper. Perancangan difokuskan pada penyelesaian permasalahan lingkungan pada lahan, pembentukan orientasi lahan, dan perbaikan citra lokasi. Pendekatan perancangan yang diambil adalah programatic sehingga dapat menghasilkan kompleks bangunan yang tepat guna.
Tema perancangan yang diangkat adalah city park, yang diturunkan ke dalam konsep garden of life. Tapak dibentuk oleh bentuk geometri dasar. Sirkulasi merupakan orientasi utama dalam lahan yang berpusat pada kompleks bangunan pelayanan pemakaman yang terdiri dari tiga bangunan. Fungsi taman pemakaman sebagai taman kota terlihat dari efisiensi pemanfaatan lahan dan pengaturan vegetasi.