digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak
Terbatas  Dewi Supryati
» Gedung UPT Perpustakaan

PT Presa Genta Engineering (PGE) merupakan sebuah perusahaan manufaktur yang menerapkan sistem engineer-to-order (ETO). Perusahaan ini memiliki permasalahan pada proses reverse engineering yang membutuhkan waktu lama dan memiliki tingkat akurasi yang tidak konsisten. Penelitian bertujuan untuk mengaplikasikan teknik fotogrametri dalam proses reverse engineering model tiga dimensi dari produk PT PGE sebagai salah satu alternatif dalam melakukan proses tersebut. Fotogrametri dipilih sebagai solusi untuk mengatasi keterbatasan dari metode manual dalam mengukur dan membuat computer-aided design dari produk tiga dimensi. Dalam penelitian ini, dirancang pipeline pemrosesan berbasis fotogrametri yang mengintegrasikan penggunaan smartphone dan perangkat lunak open-source untuk mengotomasikan proses pembuatan model tiga dimensi. Pipeline ini terdiri dari enam buah tahapan pengumpulan dan pengolahan data, yaitu pengambilan gambar, pengimporan gambar, structure from motion, multi-view stereo, penteksturan mesh, dan pembersihan mesh. Pipeline ini diujicobakan melalui eksperimen dengan dua buah faktor, yaitu sudut pengambilan gambar dan interval antar-frame yang diverifikasi menggunakan objek geometri dasar berupa prisma dan limas. Pengujian yang sudah terverifikasi dilakukan terhadap dua buah objek yang merupakan representasi dari komponen prismatik, yaitu base part, dan komponen silinder, yaitu rotating part. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknik fotogrametri dapat menghasilkan model tiga dimensi dengan tingkat akurasi yang baik. Selain itu, pemilihan sudut pengambilan gambar maupun interval antar-frame terbukti tidak menghasilkan tingkat akurasi maupun kebutuhan waktu pemrosesan yang berbeda secara signifikan. Didapatkan pula bahwa tambahan sudut pengambilan gambar untuk produk rotating part memberikan peningkatan tingkat akurasi. Hasil dari penelitian ini dapat dikembangkan lebih lanjut dengan menambahkan faktor dan tingkatan eksperimen.