Dokumen Asli
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Dessy Rondang Monaomi
» Gedung UPT Perpustakaan
Tahap utama dalam pengembangan perangkat lunak adalah pemodelan perangkat
lunak, salah satunya menggunakan diagram Unified Modeling Language (UML).
Diagram UML cukup populer, bahkan diadopsi oleh banyak perguruan tinggi untuk
pemodelan perangkat lunak. Namun, metode pembelajaran tradisional dianggap
membosankan dan kurang menarik. Salah satu cara untuk membuat pembelajaran
lebih menyenangkan adalah gamifikasi, yaitu menggunakan elemen permainan
dalam konteks di luar permainan, berbasis virtual reality (VR). VR memungkinkan
pengalaman imersif dan mendukung interaksi sosial antar pemain. Tugas akhir ini
bertujuan untuk mengembangkan perangkat lunak gamifikasi pemodelan diagram
UML berbasis VR dengan mempertimbangkan aspek sosial sehingga membuat
latihan pemodelan UML yang mudah digunakan serta menarik/menyenangkan.
Solusi ini dikembangkan dengan metode ADDIE dalam tiga sistem, yaitu sistem
gamifikasi, sistem permainan, dan sistem networking. Tugas akhir ini
mengimplementasikan sistem gamifikasi dan sistem permainan, sedangkan sistem
networking menggunakan Photon Cloud Server. Sistem gamifikasi
diimplementasikan sebagai backend untuk menyimpan state gamifikasi yang
dikembangkan menggunakan Flask. Sistem permainan dikembangkan dengan
Unity, Mixed Reality Toolkit dan Photon Fusion untuk mendukung interaksi VR
serta sinkronisasi dalam jaringan. Alternatif solusi yang dikembangkan mencakup
tiga tipe permainan: satu pemain, multipemain kolaboratif, dan multipemain
kompetitif. Pada tipe permainan satu pemain dan multipemain kolaboratif, terdapat
dua jenis gamifikasi skor: poin dan waktu. Hasil dari pengembangan perangkat
lunak ini akan diuji secara fungsional untuk memastikan kualitas perangkat lunak.
Perangkat lunak diuji kepada pengguna untuk menentukan tingkat kemudahan dan
kesenangan terhadap solusi yang dikembangkan. Dari hasil pengujian, didapatkan
bahwa semua jenis dan tipe permainan cukup mudah digunakan dengan SUS score
di atas 68. Selain itu, semua solusi memiliki nilai rata-rata Interest/Enjoyment
menggunakan Intrinsic Motivation Inventory yang cukup tinggi, yaitu di atas 5.9
dari skala Likert 7 poin. Hasil ini menunjukkan bahwa perangkat lunak gamifikasi
VR yang dikembangkan tidak hanya mudah untuk digunakan, tetapi juga
menarik/menyenangkan bagi pengguna.