digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK_Muhammad Shaff Rizal Pelu
Terbatas  Perpustakaan Prodi Arsitektur
» Gedung UPT Perpustakaan

Manusia merupakan makhluk hidup yang memiliki kebutuhan hidup beragam. Salah satu kebutuhan hidup yang mempengaruhi kesejahteraan sosial manusia yakni kebutuhan psikososial. Respon psikososial merupakan reaksi atau tanggapan yang berhubungan dengan segala sesuatu mengenai masyarakat dari segi kesehatan jiwa, mental, dan sosial antar sesama. Banyaknya kasus gangguan psikososial di Indonesia menjadikan urgensi untuk merancang sebuah tempat rehabilitasi bagi penyandang gangguan tersebut maupun sebagai sarana edukasi serta awareness kepada masyarakat yang awam. Kota bandung sendiri memiliki kasus gangguan mental dan jiwa dengan angka terbanyak pada rentang remaja sampai dewasa muda. Hal ini menjadi target rancangan kepada khususnya generasi tersebut agar lebih memperhatikan kesehatan mental dan jiwanya. Indonesia sendiri sudah memiliki berbagai macam rumah sakit yang menangani masalah kejiwaan, akan tetapi tidak banyak yang memiliki standar yang baik dengan pendekatan yang terbarukan serta dengan fungsi lebih spesifik dengan level pemantauan sedang sampai rendah khususnya di Kota Bandung. Rancangan ini nantinya merespon konsep healing architecture secara psychosocial supportive environment dimana pengguna di dalamnya akan memberikan interaksi positif dengan lingkungan sekitarnya yakni bangunan dan alam. Pentingnya pusat perancangan psikososial sebagai ruang yang tidak hanya memenuhi kebutuhan fisik, tetapi juga memberikan dukungan psikologis, ketenangan, dan kesembuhan sehingga dapat menjadi perhatian dalam zaman modern ini di mana kesadaran terhadap kesehatan mental akan semakin meningkat. Implikasi perancangan ini diharapkan dapat memberikan landasan untuk pengembangan pusat perancangan psikososial yang efektif dan berdaya guna serta mendukung kesejahteraan holistik masyarakat secara mental dan kejiwaan.