digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Peningkatanpengguna media sosial di Indonesia telah berdampakpositifterhadap sikap konsumen dalam belanja online, salah satunya dalampembelian buket bunga dan hadiah. Seiring dengan pertumbuhan kelas menengah dan kemajuan urbanisasi, konsumen bersedia mengalokasikan pendapatan mereka untuk merayakan acara khusus dan mencari layanan yang nyaman dan dapat dipersonanlisasi. Hal ini tejadi karena masyarakat Indonesia menghargai hubungan intrapersonal dan pemberian hadiah yang sudah tertanam kuat dalam budaya negara ini. Praktik pemberian hadiah, termasuk bunga, juga merupakan cara untuk memperkuat ikatan sosial dan membalas budi, selaras dengan hal yang mendasari interaksi sosial. Jenis kegiatan simbolis ini terdiri dari serangkaian langkah (beberapa perilaku) yang terjadi dalam urutan yang tetap dan diulanglilang dari waktu ke waktu yang mencakup siklus hidup manusia dari lahir hingga mati. Dengan perubahan perilaku pelanggan, Lanora Florist memiliki peluang untuk memperluas bisnisnya untuk memenuhi beragam kebutuhan dan preferensi konsumen di pasar yang dinamis. Untuk bersaing di industri yang semakin kompetitif,• Lanora Florist membutuhkan strategi bisnis yang diperoleh melalui analisis internal menggunakan Value Chain Analysis dan Resource Based-View dan analisis eksternal menggunakan Porter's Five Forces, Competitor Analysis dan Customer Insight. Media analisis ini membantu mengldentifikasi kekuatan, kelemahan, ancaman, dan peluang yang disajikan melalui Analisis SWOT untuk memetakan posisi Lanora Florist. Hasil akhir analisa yang akan dilakukan kemudian memberikan usulan stratgei bisnis untuk perusahaan dengan menggunakan Ansoff Matrix sebagai metode perumusan dengan diversifikasi sebagai Langkah utama untuk melakukan strategi bisnis.