Paper ini menjelaskan distribusi medan listrik dan medan magnetik pada saluran trasnsmisi hybrid. Transmisi hybrid diartikan sebagai gabungan sistem 150 kVAC dan 500 kVDC yang berada pada satu menara transmisi atau berada pada satu koridor, dengan tujuan membatasi penggunaan lahan tanah. Perhitungan medan listrik dan medan magnetik dilakukan dengan finite element method, sehingga dapat memperhitungkan pengaruh objek yang terdapat di sekitar saluran. Pada paper ini juga dibahas mengenai besarnya intensitas medan listrik dan medan magnetik untuk beberapa konfigurasi saluran transmisi yang berbeda. Selanjutnya sebagai tambahan, dibahas juga mengenai pengaruh adanya spike pada permukaan konduktor terhadap timbulnya efek korona.