digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Membangun sebuah bisnis bukanlah hal yang tabu sekarang. Banyak orang mendirikan bisnisnya sendiri baik untuk mencari penghasilan, meneruskan bisnis hingga hanya sekedar hobi. Tetapi dalam menjalankan sebuah bisnis tentunya ada berbagai tantangan dan juga rintangan yang akan dihadapi salah satunya adalah motivasi untuk menjalankan bisnis tersebut. SBM ITB merupakan salah satu instansi pendidikan di Indonesia yang menawarkan program bisnis salah satunya program kewirausahaan. Dalam membangun sebuah bisnis tentunya ada beberapa faktor yang mendukung salah satunya adalah motivasi. Motivasi dalam keberjalanan bisnis ini juga terjadi pada mahasiswa kewirausahaan yang sedang membangun bisnisnya yang dimana mempengaruhi keberjalan bisnis mereka. Salah satu kasus yang terjadi adalah pada company Lumna yang dimana, bisnis tersebut mengalami tantangan dalam keberjalanannya karena adanya pengaruh motivasi dalam keberjalanan bisnisnya. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa yang menjadi faktor - faktor motivasi mahasiswa kewirausahaan 2023 dalam menjalankan bisnisnya dengan menggunakan teori kebutuhan dari McClelland. Dengan mengetahui dan juga memahami faktor-faktor motivasi yang mempengaruhi keberjalanan bisnis berdasarkan teori dari McClelland, diharapkan para peran pelaku bisnis bisa saling memahami dan juga bisa melakukan pendekatan yang sesuai dengan motivasi yang mereka punya. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan metode studi kasus dilakukan pada mahasiswa kewirausahaan angkatan 2023 yang sedang menjalankan bisnisnya. Dengan melakukan wawancara dengan 11 mahasiswa yang merupakan perwakilan dari masing- masing bisnis penelitian ini memastikan jumlah sampel yang komprehensif, sehingga adanya kejenuhan data. Hasil dari temuan ini menyatakan bahwa sebagian besar mahasiswa memiliki kebutuhan motivasi power. Berdasarkan persentase jawabannya pada sub variabel power, mendapatkan lebih dari 50% hasil positif berpengaruh memiliki kebutuhan motivasi power. Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa kebutuhan motivasi yang lain juga berpengaruh terhadap keberjalan bisnis.