Viral marketing adalah salah satu bentuk dari pemasaran yang merupakan upaya penyebaran informasi tentang suatu produk atau jasa dari mulut ke mulut melalui internet atau email. Tujuan dari viral marketing adalah menginspirasi individu untuk menyebarkan pesan marketing kepada teman, keluarga, dan individu lain untuk menciptakan pertumbuhan eksponensial dalam jumlah penerima informasi. Salah satu elemen penting dalam viral marketing adalah influencer, para pembisnis berusaha untuk menjadi viral dengan bermitra dengan opinion leaders, seperti influencer atau selebriti. Tugas akhir ini terdiri atas empat tahapan, yang pertama adalah membangun model deterministik dinamika viral marketing tanpa influencer, menganalisis kestabilan titik kesetimbangannya, dan mensimulasikannya. Simulasi numerik tersebut memberikan penjelasan perilaku dari dinamika viral marketing. Lalu tahapan selanjutnya adalah membangun model stokastik dari model deterministik yang telah dibangun sebelumnya dan mensimulasikannya. Simulasi numerik dari model stokastik ini memberikan perkiraan nilai atau jumlah dari individu yang terlibat di fenomena viral marketing. Setelah itu, dengan mengulang kedua langkah sebelumnya dan menambahkan populasi Calon Influencer serta populasi Influencer untuk membangun model deterministik dan stokastik dinamika viral marketing dengan influencer. Hasil dari simulasi numerik model dinamika viral marketing dengan influencer menunjukkan bahwa influencer berpengaruh dalam meningkatkan penyebaran minat individu tertarik dengan informasi diawal waktu fenomena viral marketing.