digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2023 TS PP MUTIARA ANNANDARA 1.pdf
PUBLIC Noor Pujiati.,S.Sos

Fenomena kontes kecantikan semakin populer diberbagai penjuru dunia ini. Salah satu kontes kecantikan berskala internasional yang sudah terkemuka adalah Miss Universe. Salah satu negara yang aktif dan sering berpartisipasi dalam Miss Universe adalah Negara Indonesia. Agenda dalam kegiatan kontes kecantikan Miss Universe beragam, salah satunya adalah penampilan Kostum Nasional. Kostum nasional ini dianggap menarik karena pemenangnya akan mendapatkan peringkat tersendiri yaitu ‘Best National Costume’. Selain menarik berdasarkan gelar yang akan diperoleh, kostum nasional merupakan suatu busana yang ditampilkan oleh partisipan yang pada busananya memiliki makna atau dapat merepresentasikan negaranya tersebut. Penerapannya dapat berupa isu sosial, budaya, atau apapun yang dianggap penting dalam negara tersebut. Penerapannya dapat dilakukan dengan mengimplementasikan hal-hal tersebut ke dalam unsur, elemen atau bagian dari kostum nasional. Tiap unsur, elemen dan bagian pada kostum nasional dianggap penting karena memiliki makna masing-masing. Walaupun memiliki makna masing-masing tiap unsur, elemen dan bagian busana harus saling memiliki keterkaitan atau menjadi satu kesatuan yang utuh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui representasi visual budaya dan makna yang terkandung dalam kostum nasional. Kostum Nasional ini akan dikaji menggunakan pendekatan semiotika Roland Barthes menggunakan matriks Object, Variant, dan Support. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ditemukan budaya selain Indonesia yang digunakan pada atribut kostum. Hal tersebut merupakan bentuk dari akulturasi yang merupakan perpaduan beberapa budaya, objek, atau paham hingga membentuk suatu hal yang baru. Berdasarkan hasil interpretasi makna atas kostum nasional Indonesia The Chronicle of Borobudur bahwa perempuan Indonesia merupakan salah satu ciptaan Tuhan yang dikaruniai dengan karakter yang anggun, elegan, dan di sisi lain memiliki kekuatan dalam dirinya dan Indonesia merupakan Bangsa yang makmur.