2022 TA PP MUHAMMAD DWIKY RIZA DITA PRIYANKA 1.pdf)u
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan
Sampah sisa makanan merupakan sampah yang paling banyak dihasilkan oleh rumah
tangga. Hal tersebut diperburuk dengan kondisi pertumbuhan penduduk di wilayah
perkotaan yang sangat pesat. Larva lalat tentara hitam (Hermetia illucens) memiliki
kemampuan yang efektif dalam mendekomposisi sampah organik. Selain terbukti
efektif, metode tersebut juga menghasilkan luaran yang dapat menjadi peluang bisnis
masyarakat. Cibangkong, Batununggal, Kota Bandung merupakan contoh daerah
padat penduduk yang memiliki pengelolaan sampah yang bekerja kurang optimal.
Keterlibatan masyarakat dirasa penting agar beban kerja pengelola sampah dapat
berkurang. Untuk itu, diperlukan perancangan desain fasilitas pengolahan sampah
sisa makanan dengan aplikasi metode biokonversi lalat tentara hitam yang tersebar ke
dekat sumber sampah dan terhubung dengan sistem. Dengan adanya fasilitas tersebut,
permasalahan tingginya beban kerja pengelola sampah akibat besarnya timbulan
sampah dapat diminimalisir dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat.