digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800


2016 TA PP KURNIA AGUNG ARIEF WIJAYA 1.pdf?
Terbatas  Suharsiyah
» Gedung UPT Perpustakaan

Gas bumi dapat diproses menjadi berbagai macam produk seperti methanol, etilena, amonia, urea, atau bensin. Gas bumi juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan bakar pembangkit listrik tenaga gas atau dapat diproses menjadi LNG sehingga dapat diekspor. Banyaknya opsi dalam memproses gas bumi ini menimbulkan banyak pertimbangan ekonomi dalam pemanfaatan lapangan gas bumi baru maupun lapangan gas bumi yang sudah ada. Sebuah metode atau praktek dibutuhkan untuk membantu investor untuk menentukan pemrosesan gas bumi yang cocok secara ekonomi. Software GasRoutesCalculator® dapat digunakan untuk membantu investor dalam menentukan rute pemrosesan gas yang ekonomis dan paling menguntungkan. Tugas akhir ini disusun untuk membahas penentuan rute terbaik dari skenario pengolahan gas bumi terbaik secara ekonomi dari dua Lapangan gas, yaitu Lapangan “X” dan Lapangan “Y” dengan metode forward calculation. Penentuan dengan metode ini dilakukan dengan bantuan Software GasRoutesCalculator®. Studi sensivitas juga dilakukan dengan parameter pengaruh NPV dan harga produk dari seluruh rute terhadap IRR yang diinginkan investor. Studi sensvitas berupa pengaruh CAPEX, OPEX dan harga gas bumi dari rute terpilih terhadap nilai NPV dan harga produk hasil rute pengolahan juga dilakukan. Rute yang terpilih kemudian dianalisis dari aspek ekonomi, teknik dan regulasi.