digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Johanes Deninov
PUBLIC Alice Diniarti

Bangunan Apartemen 29 Lantai di Bekasi perlu direncanakan strukturnya, salah satunya struktur bawahnya. Perencanaan struktur bawah proyek apartemen 29 Lantai di Bekasi meliputi perencanaan dinding penahan tanah, sistem penahan lateral tanah, desain pondasi dalam, desain pile cap dan desain sambungan kolom kinpost-tiang pondasi. Dinding penahan tanah yang digunakan adalah diaphragm wall dengan dimensi tebal 750mm dan panjang 14m, dan material beton fc 35MPa. Sistem penahan lateral dinding menggunakan pelat terpilih yaitu pelat Ground Floor dan Basement 1. Lalu dibandingkan dengan syarat dari SNI 8460. Desain tulangan berdasarkan SNI 2847 didapatkan tulangan longitudinal D32-200. Pondasi yang digunakan adalah jenis pondasi tiang bor, dan didesain berbeda untuk tiang di zona mall dan tiang di zona tower. Desain tiang selanjutnya diperiksa terhadap daya dukung, penurunan tanah, dan kapasitas lateral berdasarkan syarat dari SNI 8460. Dari analisis didapat bahwa tiang pondasi desain memenuhi semua syarat, sehingga dapat digunakan. Desain tulangan longitundinal dan geser (tulangan spiral) didesain berdasarkan SNI 2847, didapat tulangan longitudinal 20D29 untuk D=1,2m dan 12D25 untuk D=0,8m, dan tulangan geser spiral digunakan D13-45 dan D13-400 untuk pengikat. Tebal Pile Cap didesain agar tahan terhadap punching shear. Didapat tebal desain adalah 2000mm. Desain pile cap didapat tulangan longitudinal D29-200 untuk bagian atas dan D32-160 untuk bagian bawah. Dimensi tie beam adalah lebar 40cm dan tinggi 70cm, dengan tulangan longitudinal 8D32 dan tulangan geser 2D13-170. Sambungan kolom kingpost-tiang pondasi menggunakan angkur stud baja 4 baris dengan satu baris terdiri dari 12 angkur stud, dan kolom kingpost ditanam sedalam 1,6m ke dalam tiang pondasi.