digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Sagita Adi Wiguna
Terbatas Sandy Nugraha
» ITB

Setiap tahun Pulau Bali dikunjungi oleh jutaan wisatawan; baik wisatawan lokal, maupun mancanegara. Dalam 3 tahun terakhir kunjungan wisatawan terus mengalami peningkatan. Dinas Pariwisata Provinsi Bali mencatat, wisatawan mancanegara yang berlibur ke Bali selama Januari–Juli 2017 mencapai 3,4 juta orang. Jumlah ini melejit 23,50 % dibanding periode yang sama di 2016 sebesar 2,7 juta orang. Peningkatan angka kunjungan wisatawan merupakan sebuah peluang yang sangat menjanjikan bagi para pelaku industri pariwisata, khususnya industri perhotelan. Sebagai salah satu BUMN yang bergerak di bidang perhotelan dan hospitality, PT. Hotel Indonesia Natour ingin memaksimalkan peluang pasar serta potensi dari Pantai Sanur dengan melakukan redevelopment kawasan Grand Inna Bali Beach menjadi kawasan hotel & resor bintang 5 yang terintegrasi. Proyek yang akan dilakukan pada tugas akhir ini merupakan proyek resor di kawasan Grand Inna Bali Beach (GIBB) yang terletak di Jalan Hang Tuah, Sanur, Denpasar. Proyek ini merupakan proyek redevelopment resor di kawasan GIBB dari resor bintang 4 menjadi bintang 5. Pemilik proyek adalah PT. Hotel Indonesia Natour (HIN). Redevelopment yang dilakukan juga merupakan bagian dari pengembangan perusahaan sebagai penyedia layanan hotel milik bangsa Indonesia yang mempersembahkan keramahtamahan khas Indonesia bertaraf internasional dan sebagai market leader untuk jaringan perhotelan nasional.