Perkembangan teknologi telah menciptakan nilai dan cara baru dalam kehidupan
sehari-hari. Penggunaan teknologi berbasis digital dan jaringan dioptimalkan di
berbagai aspek masyarakat, termasuk dalam pendidikan. Pendidikan tinggi,
khususnya di bidang Desain Komunikasi Visual di Indonesia, mengalami
perubahan signifikan dengan penerapan teknologi ini. Proses pembelajaran tidak
luput dari penggunaan alat digital dan juga proses merancang yang beralih ke
bentuk simulasi dan ruang virtual. Teknologi jejaring digunakan untuk mentransfer
pengetahuan, mengoptimalkan pemahaman, dan mendukung pengalaman belajar
serta hasil karya. Metode pembelajaran daring ini sangat bergantung pada konten
visual dan interaksi digital, sehingga literasi visual dan media sangat mempengaruhi
pengalaman pembelajaran.
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji literasi visual, interaksi, dan pemahaman
nilai budaya dalam fenomena pembelajaran daring di perguruan tinggi bidang
desain komunikasi visual di Indonesia, yang pada dasarnya menggunakan metode
berbasis studio. Yaitu metode yang mengutamakan tahapan perancangan dengan
pengalaman langsung, arahan pengajar, dan kolaborasi antar individu dalam ruang
studio. Dengan menerapkan teori dalam bidang komunikasi, media dan juga
budaya, penelitian diharapakan dapat mengkaji permasalahan dari sudut pandang
interdisiplin.
Penelitian ini merupakan riset kualitatif dengan pendekatan interdisiplin untuk
mengkaji konsep virtualitas dalam konteks pembelajaran modern. Etnografi virtual
digunakan untuk meneliti literasi visual, interaksi antar aspek dalam ruang virtual
dan proses perancangan dalam konteks daring. Studi kasus dilakukan pada program
studi desain komunikasi visual di perguruan tinggi bidang seni rupa dan desain di
Indonesia. Penelitian ini mengasumsikan bahwa situasi belajar yang dimediasi oleh
teknologi dalam ruang maya mengubah proses berkarya mahasiswa melalui
persepsi dan kemampuan interpretasi mereka. Penelitian ini diharapkan dapat
berkontribusi pada pemahaman budaya siber dalam konteks pendidikan desain,
pemahaman konsep virtualitas dalam ruang studio, dan penerapan pembelajaran
hybrid di pendidikan tinggi bidang desain komunikasi visual di masa depan