digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Dhimas Raksa Adyatma
Terbatas  Alice Diniarti
» Gedung UPT Perpustakaan

Kegiatan eksplorasi dan eksploitasi minyak dan gas bumi di laut lepas memerlukan prasarana berupa anjungan lepas pantai. Anjungan lepas pantai yang digunakan biasanya berupa platform tipe fixed atau tipa tetap, dikarenakan perairan di Indonesia memiliki kedalaman yang relatif dangkal dengan rata-rata kedalamannya kurang dari 100 meter. Kegiatan eksplorasi dan eksploitasi minyak dan gas bumi sudah banyak dilakukan di laut lepas, sehingga diperlukan keahlian untuk mendesain dan menganalisis struktur anjungan lepas pantai. Salah satu blok yang memiliki sumber daya minyak dan gas yang berlimpah adalah Blok Madura Strait. Pada Tugas Akhir ini, dilakukan pemodelan struktur anjungan lepas panti tipe tetap empat kaki menggunakan software SACS. Dalam mendesain struktur anjungan lepas pantai, diperlukan lima tahap analisis yang harus dipenuhi kriterianya. Analisis tersebut adalah analisis in-place, seismic, fatigue, lifting, dan metode decommissioning. Kriteria analisis tersebut mengacu kepada standar API RP 2A WSD, AISC Manual of Steel Construction, GL Noble Denton 0027/ND, dan IMO Guidelines & Standards 1989. Berdasarkan hasil analisis in-place, model struktur telah memenuhi standar API RP 2A WSD, AISC Manual of Steel Construction, dan SNI 03-1729-2000 dengan pengecekan member unity check kurang dari 1, pengecekan safety factor lebih dari 2 untuk kondisi operating dan lebih dari 1,5 untuk kondisi storm, dan pengecekan defleksi lebih dari H/200 untuk defleksi horizontal dan lebih dari L/100 untuk Defleksi Vertikal. Berdasarkan hasil analisis seismic, model struktur telah memenuhi standar API RP 2A WSD dengan tambahan pengecekan nilai galat dari beban lateral dan base shear kurang dari 3% dan pengecekan jumlah mode yang memiliki nilai faktor partisipasi massa kumulatif lebih dari 90%. Berdasarkan hasil analisis fatigue, model struktur telah memenuhi standar API RP 2A WSD dengan umur layan paling kecil sebesar 22 tahun pada horizontal brace dengan design life 15 tahun. Berdasarkan hasil analisis lifting, model struktur telah memenuhi standar API RP 2A WSD dan GL Noble Denton 0027/ND dengan pengecekan member and joint unity check kurang dari 1. Berdasarkan hasil analisis metode decommissioning, mengacu kepada IMO Guidelines & Standards 1989 dipilih proses decommissioning untuk topside berupa single lift, proses decommissioning untuk jacket terdapat delapan kondisi metode decommissioning, dan terdapat opsi untuk alat berat berupa tiga jenis derrick pipelay barge, empat jenis wire rope sling, dan satu jenis internal lifting tool.