2022 TA PP ALVITA 1.pdf)u
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan
Penggunaan internet meningkat selama pandemi COVID-19. Orang semakin sering
membaca berita mengenai perkembangan pandemi. Kekhawatiran orang di masa pandemi
COVID-19 telah mempopulerkan istilah doomscrolling. Doomscrolling adalah kegiatan
menghabiskan waktu untuk membaca berita negatif. Doomscrolling memiliki berbagai
dampak negatif pada kesehatan fisik dan mental. Dewasa muda termasuk kelompok umur
yang paling rawan melakukan doomscrolling karena otak mereka masih dalam
perkembangan. Sebagian besar dari mereka belum mengetahui apa itu doomscrolling, dan
tidak terlalu lama menghabiskan waktu untuk membaca berita di internet. Oleh karena itu
dibutuhkan media yang mengingatkan mereka tentang potensi bahaya doomscrolling.
Media animasi dipilih karena dapat menghibur dan mendidik secara bersamaan.
Perancangan ini dilaksanakan menggunakan data yang diperoleh dari studi literatur,
wawancara dengan ahli terkait, dan kuesioner yang ditujukan ke target sasaran. Media ini
mengambil gaya anime 2 dimensi dengan genre slice of life. Konten utama dari media
animasi ini adalah apa itu doomscrolling dan dampaknya bagi kesehatan fisik dan mental.
Konten video animasi yang diunggah ke YouTube ini diharapkan dapat meningkatkan
pengetahuan kesadaran dewasa muda mengenai doomscrolling dan dampaknya bagi
kesehatan fisik dan mental.