Saat ini, masyarakat diharapkan dapat melakukan aktivitas tanpa tatap muka, termasuk
aktivitas perbankan. Oleh karena itu, perbankan harus menyediakan aplikasi dengan
fitur yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Pada laporan ini dilakukan
perancangan interaksi mobile banking dengan User-Centered Design (UCD) untuk
membuat desain interaksi yang berfokus pada kebutuhan pengguna. Desain interaksi
yang dibuat adalah mobile banking Bank BJB yaitu bjb DIGI. UCD terdiri dari 4 fase
yang dilakukan secara iteratif. Tahap pertama yaitu memahami konteks penggunaan,
dengan wawancara dan pembuatan persona. Tahap kedua yaitu mendefinisikan
kebutuhan pengguna, dengan identifikasi permasalahan pengguna, analisis kompetitif,
dan penentuan usability dan user experience goals. Berdasarkan tahap-tahap yang
sudah dilakukan, disimpulkan fitur yang dibutuhkan pengguna yaitu Log In dan Log
Out, Biometric Log In, Cek Saldo, Cek Riwayat Transaksi, Transfer, Pembayaran,
Pembelian, QR Payment, Cardless, Pengaturan Akun, Shortcut Menu, dan Favorit.
Tahap ketiga yaitu membuat desain solusi, dengan pembuatan skenario pengguna,
penentuan komponen desain, dan pembuatan wireframe dan desain final. Pada tahap
ini ditentukan komponen desain yang akan digunakan, yaitu warna dan font. Selain
itu, juga ditentukan interaksi yang akan digunakan, yaitu single tap dan drag. Tahap
terakhir yaitu evaluasi berdasarkan kebutuhan. Evaluasi dilakukan pada wireframe
terlebih dahulu, dengan System Usability Scale (SUS) untuk mengetahui usability
rancangan. Hasil evaluasi dijadikan dasar perbaikan untuk pembuatan desain final.
Selanjutnya, pada desain final juga dilakukan evaluasi dengan SUS dan uji skenario.
Hasil evaluasi desain final yaitu rancangan dapat digunakan dengan baik dengan skor
SUS 95. Rancangan memenuhi usability goals yaitu efektif untuk digunakan dan
mudah untuk dipelajari. Rancangan juga memenuhi user experience goals yaitu
satisfying dan helpful.