digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui level of employee engagement, work engangement dan employee performance yang kemudian diuji, dianalisa dan memberikan bukti secara empiris pengaruh employee engagement atau work engagement terhadap employee performance. Penilitian ini dilakukan kepada Staff PT. XYZ dengan populasi sebanyak 85 orang dan menggunakan teknik sampling Slovin dengan jumlah 69 Respondent. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang diukur dengan skala Likert. Uji instrument penelitian ini dilakukan menggunakan uji validitas, realibilitas, uji asumsi klasik serta analisis regregresi berganda melaluli SPSS dan dapat dibandingkan serta didukung kembali dengan penggunaan tools SmartPLS agar mmeperoleh hasil yang akurat dan tidak terjadinya asumsi dalam menuangkan hasil penelitian. Hasil analisis data dalam penelitian ini menunujukan bahwa employee performance memiliki level tertinggi yang diikuti dengan employee engagement kemudian work engagement. Pengujian hipotesis juga dilakukan dengan menunujukan hasil bahwa employee engagement memiliki pengaruh secara langsung terhadap employee performance sedangan work engagement tidak memiliki pengaruh terhadap employee performance.