Kebocoran pada pipa air bersih rumah tangga dapat memberikan dampak buruk
pada infrastruktur rumah dan lingkungan sekitar. Oleh karena itu, sistem deteksi
kebocoran pipa air bersih rumah tangga dibuat untuk dapat melakukan deteksi ada
tidaknya kebocoran pada suatu titik observasi. Selain itu, sistem ini juga dapat
mendeteksi keberadaan pipa yang berfungsi sebagai langkah antisipasi agar tidak
merusak pipa ketika akan meletakkan paku atau benda sejenisnya di dinding.
Sistem ini bekerja dengan melakukan analisis pada spektrum frekuensi sinyal
akustik yang didapatkan dari lingkungan observasi. Sistem ini terdiri dari empat
buah subsistem yaitu subsistem akuisisi data, subsistem manajemen suplai daya,
subsistem pengolahan data dan subsistem antarmuka pengguna. Untuk
mempermudah integrasi perangkat, digunakan pula printed circuit board (PCB).
Setelah dilakukan integrasi dan pengujian masing-masing spesifikasi, hasil
pengujian menunjukkan sistem dapat beroperasi sesuai dengan spesifikasi yang
telah ditentukan.