digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak
PUBLIC karya

Sistem pemantauan kualitas air sungai dalam jaringan merupakan sistem yang mampu melakukan pemantauan jarak jauh parameter utama kualitas air sungai secara intensif dan hanya memerlukan perawatan per bulan secara berkala. Dua dari beberapa aspek yang memengaruhi kualitas kinerja sistem pemantauan kualitas air sungai dalam jaringan adalah konfigurasi subsistem pengambilan dan pembuangan sampel air sungai serta tampilan antarmuka pengguna. Subsistem pengambilan dan pembuangan sampel air dikatakan mampu beroperasi dalam jangka panjang apabila komponen pompa hisap memiliki nilai NPSHa lebih besar dari nilai NPSHr, sedangkan antarmuka pengguna dikatakan efektif apabila berhasil menampilkan informasi dan data pengamatan yang dapat diinterpretasikan oleh pengguna. Berdasarkan hasil pengujian, nilai NPSHa pompa inlet lebih besar dari nilai NPSHr yang dimilikinya serta setiap responden mampu memenuhi setiap capaian dari setiap kriteria antarmuka pengguna. Dengan demikian, subsistem pengambilan dan pembuangan sampel air dapat dioperasikan pada ketinggian maksimum serta antarmuka pengguna dinilai efektif dalam menyampaikan informasi prosedur dan data pengamatan kepada pengguna. Terdapat kekurangan pada proses pembuangan sampel air sungai di mana masih didapati 50-150 mL sisa air dari penyampelan sebelumnya pada bagian dasar tangki sampel, sehingga masih perlu dilakukan optimasi pada saluran pembuangan sampel air.