Software USGS PSHA 2007 merupakan software yang dikembangkan oleh USGS di Golden Colorado untuk melakukan analisis seismic hazard yang bersifat open source. Software yang dikembangkan dengan bahasa Fotran 95 ini memiliki potensi untuk dikembangkan sebagai alat bantu analisis seismic hazard. Pembuatan interface untuk software USGS PSHA 2007 diharapkan mempermudah penggunaan software tersebut yang dikembangkan dalam bahasa pemrograman Fotran yang berbasis DOS. Untuk menguji hasil pembuatan program interface maka dilakukan studi kasus pembuatan peta spectra hazard untuk periode 0 detik, 0,2 detik dan 1 detik di wilayah Nusa Tenggara Timur untuk periode ulang 500 tahun. Secara historis wilayah ini merupakan salah satu daerah yang memiliki potensi gempa yang tinggi di Indonesia . Analisis seismic hazard dengan menggunakan software USGS PSHA 2007menunjukkan bahwa range nilai percepatan gempa untuk sumber gabungan di wilayah Nusa Tenggara Timur dengan periode ulang 500 tahun pada periode 0 detik adalah antara 0-0.8g, untuk periode 0.2 detik adalah 0-1.4g dan untukperiode 1 detik adalah 0-0.4 g.
Perpustakaan Digital ITB