HaloDoc merupakan platform kesehatan yang menyatukan dokter, pasien, farmasi, dan asuransi ke dalam satu aplikasi telepon seluler sederhana. Untuk meningkatkan kesadaran pasar, Halodoc melakukan kerja sama dengan GoJek sehingga menghasilkan fitur baru dalam aplikasi GoJek bernama Go-Med. Kerja sama ini juga diharapkan mampu meningkatkan pangsa pasar Halodoc dengan mengambil pangsa pasar dari GoJek yang telah berjumlah 20 juta pengguna. Namun kenyataannya Halodoc hanya memiliki 1,17 pengguna, lebih rendah dibanding dengan kompetitor yang memiliki 14 juta pengguna. Selain itu, jumlah kompetitor Halodoc pada tahun 2018 sudah mencapai 10 perusahaan startup. Oleh karena itu Halodoc perlu melakukan perancangan pelayanan konsultasi medis kembali sebagai peningkatan kualitas pelayanan agar HaloDoc mampu mencapai visi untuk menjadi pemimpin pasar.
Metodologi penelitian mengikuti siklus jasa mulai dari tahap idea creation, voice of business and customer, concept development, dan preliminary design. Penelitian dimulai dengan tahap idea creation untuk memperoleh rumusan masalah. Selanjutnya adalah tahap voice of business and customer yaitu pembentukan atribut kebutuhan pelanggan menggunakan dimensi Sevice Quality (SERVQUAL) dan Health IT Usability Evaluation Model (Health ITUEM) yang kemudian divalidasi kepada ahli dan pasien. Kebutuhan-kebutuhan pelanggan tersebut kemudian diklasifikasi menggunakan model Kano. Kebutuhan yang masuk ke dalam kategori basic, one-dimensional dan excitement digunakan dalam tahap QFD. Pada tahap QFD, dilakukan penyusunan HOQ untuk menganalisis kebutuhan yang perlu dipenuhi segera. Dalam penyusunan HOQ, digunakan model Fuzzy untuk menentukan nilai kepentingan spesifik dan nilai entropy untuk menentukan nilai posisi HaloDoc terhadap kompetitor sehingga diperoleh nilai ranking untuk tiap kebutuhan.
Pada penelitian ini, diperoleh rancangan pelayanan yang mampu menjawab kebutuhan penting berdasarkan hasil HOQ dan kondisi HaloDoc. Rancangan tersebut adalah kuesioner penilaian pelayanan dokter, fitur artikel penyakit, fitur artikel obat, fasilitas pada fitur chat, fitur database klinik dan rumah sakit, user guidance, lokasi praktik dokter spesialis terdekat, dan kolom informasi dokter