digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Salah satu permasalahan terkait sumber daya air di kota Balikpapan adalah defisit ketersediaan air bersih hingga 105 l/s yang tercatat pada tahun 2014. Pembangunan Bendungan Aji Raden sebagai reservoir air baku diharapkan dapat membantu mengatasi permasalahan pemenuhan air baku khususnya di kawasan Balikpapan Timur. Bendungan Aji Raden merupakan bendungan urugan tanah homogen dengan bangunan pelimpah bertipe ogee. Karya tulis ini membahas mengenai tahapan desain bendungan yang meliputi (a) analisis hidrologi untuk memperoleh debit banjir dan debit andalan, (b) analisis volume tampungan mati dengan metode USLE, (c) optimasi pola operasi bendungan, (d) perencanaan hidrolika dan struktur puncak bangunan pelimpah, (e) perencanaan hidrolis dan dimensi saluran pelimpah, (f) perencanaan tubuh bendungan, dan (g) perhtungan RAB. Berdasarkan analisis yang dilakukan diperoleh beberapa kesimpulan, (1) Bendungan Aji Raden memiliki tampungan total sebesar 1281531 m3 dengan tampungan efektif 531067 m3 dan tampungan mati 240463 m3 ,(2) elevasi muka air normal berada pada EL +16.5 m , elevasi tampungan mati pada EL +14.35, dan kondisi tampungan penuh EL +18 m, (3) berdasarkan hasil optimasi debit lepasan diperoleh total lepasan air baku reservoir sebesar 64.85 l/s pada periode kering hingga 205 l/s pada periode basah, (4) tubuh bendungan Bendungan Aji Raden direncanakan bertipe urugan tanah homogen dengan drainase horisontal dengan tinggi 10 m dengan kemiringan lereng hulu 1:3 dan lereng hilir 1:2.5, (5) bangunan pelimpah direncanakan dengan kapasitas debit banjir sebesar Q0.5 PMF = 83 m3/s dengan elevasi puncak pada EL 16.5 m dan tinggi muka air banjir maksimum rencana H0 = 1.5 m .