Pada tesis ini, dinilai kesesuaian strategi TI terhadap strategi bisnis di PT X. Kerangka kerja IT Balanced Scorecard digunakan: (a) untuk membantu menerjemahkan strategi TI ke dalam tindakan-tindakan TI, serta (b) menilai kinerja TI di PT X. IT Balanced Scorecard berperan sebagai sistem manajemen kinerja TI. Dengan IT Balanced Scorecard, visi dan strategi TI organisasi dikaitkan secara seimbang terhadap sasaran dari perspektif keuangan, pelanggan, proses bisnis, serta pertumbuhan dan perkembangan. Setiap perspektif tersebut berubah menjadi perspektif kontribusi perusahaan, orientasi end-user, keunggulan operasional, dan kesiapan masa depan.