Industri telekomunikasi di Indonesia merupakan salah satu industri yang memiliki pertumbuhan cukup tinggi. Dengan adanya trend dunia digital, para pemain industri telekomunikasi berlomba-lomba untuk menarik pelanggan dengan melakukan inovasi bekelanjutan. Produk seluler yang mengalami kenaikan cukup pesat menyumbang sebagian besar pendapatan dari perusahaan telekomunikasi. Pada posisi kedua terdapat produk jaringan internet yang juga mendominasi jumlah pelanggan. PT. Telekomunikasi Indonesia atau biasa disebut Telkom juga merupakan „pemain‟ penting di industri telekomunikasi Indonesia.Telkom adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang telekomunikasi. Bila dibandingkan dengan dua perusahaan BUMN di bidang yg sama lainnya, Telkom merupakan salah satu penggerak ekonomi negara. Telkom kini mengubah bisnis utamanya menjadi TIME (Telecomunication Information Media & Edutainment) dan memiliki kantor cabang di seluruh Indonesia. Kantor pusat yang berada di kota Bandung merupakan pusat dari seluruh kegiatan bisnis. Dengan strategi GCG (Good Corporate Governance) jangka panjang yang baru, Telkom menjadikan strategi triple bottom line sebagai strategi utamanya untuk memperbesar pangsa market di wilayah nasional, regional maupun internasional.Namun pada implementasi aktivitas penjualan, strategi tersebut belum menjadi landasan dalam melakukan kegiatan bisnis. Fokus dari tugas akhir ini adalah untuk memberikan gagasan strategi triple bottom line yang diimplementasikan melalui model CSR (Corporate Social Responsibility) sebagai „alat‟ dari rencana penjualan. Metode pendekatan yang digunakan adalah strategi green marketing karena dinilai memiliki elemen yang sama dengan strategi triple bottom line. Implementasi elemen lingkungan, sosial dan ekonomi ini akan diuangkan dalam 1 model revitalisasi kawasan. Mempertimbangkan lokasi kantor pusat Telkom yang berada di kota Bandung, maka kota ini lah yang dijadikan proyek percontohan untuk meningkatkan pencitraan perusahaan yang baik. Pencitraan ini akan berujung kepada kenaikan penjualan karena tingkat kepercayaan konsumen yang meningkat. Beberapa rekomendasi strategi perusahaan, konsep CSR dan gagasan rencana green marketing yang dapat digunakan Telkom akan diusulkan pada tugas akhir ini. Gagasan baru yang dihasilkan berupa proyek percontohan pemukiman kumuh di bantaran sungai Cikapundung yang menjadi program CSR sekaligus implementasi dari rencana green marketing dan strategi triple bottom line.