2012 TA PP FARID AZIZ SALEH 1-DAFTAR PUSTAKA.pdf
PUBLIC Open In Flip Book Vika Anastasya Kovariansi
Pada era saat ini, perusahaan harus dapat melakukan penyesuaian secara responsif untuk mengatasi persaingan yang ketat. Berbagai jenis taktik dan strategi perlu untuk ditinjau agar dapat diterapkan dengan baik, salah satunya adalah restrukturisasi perusahaan. Pada riset ini objek yang akan diteliti adalah PT. Nusantara Turbin dan Propulsi (PT. NTP). Perusahaan berlokasi di Bandung dan bergerak di bidang jasa perawatan mesin pesawat dan turbin industri. Dalam kasus PT. NTP, perusahaan tersebut sedang mendiskusikan isu di bidang keuangan. Perusahaan menargetkan untuk meningkatkan modal sehingga dapat digunakan untuk kegiatan operasional dan peningkatan profitabilitas. Salah satu opsi yang memungkinkan adalah melakukan Initial Public Offering (IPO). Dalam riset ini, penulis akan mengkalkulasi nilai perusahaan sebagai langkah awal sebelum perusahaan memutuskan untuk melempar saham ke pasar.