digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Gilang Prayoga
Terbatas  Devi Septia Nurul
» Gedung UPT Perpustakaan

Lapangan "CANOPUS" merupakan salah satu lapangan hidrokarbon yang terletak di Cekungan Sumatera Tengah, salah satu cekungan terbesar dan tertua penghasil hidrokarbon di Indonesia. Penelitian ini berfokus pada Formasi Menggala yang memiliki potensi signifikan dalam produksi hidrokarbon. Formasi ini berumur Miosen Awal dan tersusun atas batupasir yang berselingan dengan lapisan serpih tipis. Karakteristik litologi ini menyebabkan keterbatasan dalam metode inversi seismik deterministik terutama dalam resolusi terhadap lapisan tipis, sehingga meningkatkan ketidakpastian dalam karakterisasi reservoir serta risiko eksplorasi dan produksi. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan distribusi reservoir di Lapangan "CANOPUS" menggunakan metode inversi stokastik sebagai pendekatan yang lebih optimal. Metode ini mampu mengatasi tantangan interpretasi lapisan tipis yang tidak teresolusi dengan baik oleh inversi deterministik yang cenderung menghasilkan model yang lebih smooth dan blocky. Inversi stokastik merupakan metode berbasis probabilistik yang memanfaatkan simulasi acak untuk memperhitungkan ketidakpastian dalam data seismik. Sebelum penerapan inversi stokastik, dilakukan inversi deterministik simultan sebagai tahap awal untuk membuat model awal. Hasil analisis sensitivitas menunjukkan bahwa parameter densitas dan lambda-rho sensitif mengidentifikasi keberadaan gas pada reservoir batupasir. Dari hasil realisasi model inversi stokastik yang dihasilkan, dilakukan pemetaan model probabilitas berdasarkan rentang nilai Lambda-Rho yang mewakili batupasir gas, sehingga distribusi reservoir dapat teridentifikasi dengan lebih jelas