digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Rizki Ardika Fadilah
Terbatas  Yati Rochayati
» Gedung UPT Perpustakaan

Setelah kecelakaan nuklir terjadi pada Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Fukushima Daiichi pada tahun 2011, kekhawatiran masyarakat akan keamanan reaktor nuklir makin meningkat. Untuk menjawab kekhawatiran ini, periset dari berbagai negara mulai melakukan riset untuk tekonologi keselamatan inovatif yang dapat diterapkan pada desain reaktor generasi baru, salah satunya Molten Salt Reactor (MSR). MSR adalah reaktor nuklir yang menggunakan garam cair sebagai pendinginnya dan bahan bakarnya juga dapat digunakan dalam fasa cair. Karakteristik tersebut membuat reaktor ini membutuhkan pipa pembuangan khusus yang dapat membuang garam dan bahan bakar cair dari teras reaktor ke suatu tanki pembuangan sebagai fitur keselematannya. Freeze plug merupakan teknologi keselamatan inovatif yang diterapkan pada pipa pembuangan tersebut. Salah satu desain freeze plug dapat dilihat pada tesis Frederique van Tuyll dimana ia menampilkan desain dengan lubang kecil, yang memiliki kelebihan dimana proses pencairan dan pembekuan garam menjadi lebih cepat dari desain biasa. Pada studi ini akan dilakukan simulasi untuk melihat waktu buka dan lama pengurasan freeze plug untuk beberapa garam yaitu, FLiBe, FLiNak, dan MgCl2-KCl pada freeze plug dengan variasi radius lubang sebesar, 10, 11, 12, 13, 14, 15 mm dan variasi faktor friksi Fanning sebesar 0.0036, 0.009, dan 0.002 untuk radius yang tadi disebutkan. Simulasi akan dilakukan dengan aplikasi COMSOL dengan geometri 2D axisymetri sedangkan simulasi waktu pengurasan akan dilakukan dengan python. Pada studi ini diperoleh hasil buka tercepat adalah 73,5 detik oleh garam MgCl2-KCl dan hasil pengurasan total tercepat adalah 151.5 detik oleh garam yang sama.