digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak
PUBLIC Open In Flip Book Dewi Supryati

Aplikasi pemesanan hotel didesain untuk menawarkan berbagai layanan yang memudahkan tamu hotel dengan layanan daring. Aplikasi pemesanan hotel yang sesuai dengan kebutuhan pengguna dari segi emosional dan fungsional akan menambah keterikatan pengguna dengan aplikasi yang selanjutnya akan berdampak pada kepuasan dan intensi penggunaan berkelanjutan. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan pemahaman tentang faktor-faktor yang berpengaruh pada penggunaan aplikasi pemesanan hotel dari sudut pandang pengguna. Penelitian ini berfokus pada pengembangan model dengan mengintegrasikan model socio- technical system, attachment theory dan expectation confirmation model. Berdasarkan penelitian terdahulu, variabel yang dihipotesiskan menjadi faktor yang mempengaruhi continuance intention adalah satisfaction, usability, emotional attachment, functional attachment, expectation confirmation, brand attachment, accuracy, dan personalization. Pengambilan data dilakukan melalui kuesioner terhadap 246 pengguna aplikasi pemesanan hotel. Namun setelah dilakukan eliminasi pada responden yang tidak sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan maka data yang diolah sebanyak 238 data. Mayoritas responden adalah generasi muda dengan penggunaan aplikasi selama satu hinggal lima tahun. Aplikasi yang paling banyak digunakan adalah Taveloka. Pengolahan data dilakukan dengan metode analisis PLS-SEM untuk mengetahui interaksi dan signifikansi hubungan antar variabel penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa satisfaction dan emotional attachment mempengaruhi continuance intention. Usability dan functional attachment mempengaruhi satisfaction. Expectation confirmation, brand attachment, dan functional attachment mempengaruhi emotional attachment. Accuracy dan personalization mempengaruhi functional attachment.