digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak
Terbatas  Dewi Supryati
» Gedung UPT Perpustakaan

Teknik Industri dan Manajemen Rekayasa merupakan dua program studi sarjana di Institut Teknologi Bandung yang mengembangkan sistem informasi secara mandiri untuk mendukung pelaksanaan kegiatan akademik. Salah satu sistem informasi yang digunakan prodi adalah Sistem Informasi Kerja Praktik yang mengalami major upgrade dengan transisi sistem yang tidak terstruktur. Hal ini menyebabkan ketidakpuasan mahasiswa karena kurangnya informasi dan panduan yang relevan. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu rancangan manajemen perubahan yang membantu memastikan kelancaran transisi. Rancangan manajemen perubahan disusun dalam bentuk SOP sehingga dapat diimplementasikan di seluruh sistem informasi Prodi TI dan MR. Pada penelitian ini, rancangan manajemen perubahan dilakukan untuk Sistem Asesmen yang sedang dalam proses pengembangan. Sistem Asesmen merupakan sistem informasi untuk membantu penilaian capaian pembelajaran mahasiswa. Penyusunan SOP manajemen perubahan dilakukan dengan mengidentifikasi proses bisnis atau aktivitas dari manajemen perubahan dengan cara mengintegrasikan model Prosci 3-Phase, SRC, dan ACMP. Selanjutnya, dilakukan identifikasi stakeholder, dan proses bisnis dipetakan menggunakan diagram BPMN. Setelah itu, dilakukan penyusunan draft SOP dengan prosedur digambarkan menggunakan CFD. Draft SOP divalidasi dan diterapkan secara pilot study pada Sistem Asesmen. Kegiatan manajemen perubahan yang teridentifikasi terdiri dari 3 fase, 10 proses, dan 21 aktivitas. Draft SOP manajemen perubahan yang diusulkan berisi 11 tahap untuk fase persiapan, 5 tahap untuk fase pelaksanaan, dan 5 tahap untuk fase peneguhan. Implementasi draft pada Sistem Asesmen menghasilkan contoh dokumentasi pelaksanaan manajemen perubahan secara terbatas, serta adanya revisi pada draft SOP.