Al-Mahdiyyiin rest area adalah sebuah bisnis keluarga yang dikelola oleh sebuah
yayasan. Rest area Al-Mahdiyyiin memeiliki beberapa fasilitas layaknya rest area pada
umumnya. Selain itu rest area al mahdiyyiin juga memeliki fasilitas seperti penginapan
dan gedung serba guna. Banyak nya fasilitas yang dimiliki oleh Al-mahdiyyin
menjadikan sebuah keuntungan bagi Al-Mahdiyyiin, keuntungan dapat berupa
diversifikasi revenue stream.
Permasalah yang timbul pada Al-Mahdiyyin adalah kurang ter petakannya strategi
bisnis dari Al-mahyiddin, sehingga fasilitas yang ada belum termaksimalkan dengan
baik. Selain itu keberadaan rest area Al-Mahdiyyiin yang cukup strategis di jalur
perlintasan penghubung belum diketahui dengan baik oleh Masyarakat, baik yang
sering melintasi jalur tersebut maupun yang belum, menyebabkan Al-Madiyyiin belum
dapat mengoptimalkan pendapatannya.
Menentuka strategi bisnis baru yang tepat untuk Al-Mahdiyyiin, perlu adanya analisis
baik eksternal dan internal yang dapat dipergunakan sebagai dasar yang dapat
mengantarkan kepada suatu objektif. VRIO digunakan dalam penelitian ini untuk
mengevaluasi sumber daya dan kapabilitas internal Al-Mahdiyyiin, sehingga dapat
membantu mengidentifikasi keunggulan kompetitif dan membuat keputusan strategis
yang lebih baik. Setelah mengetahui kondisi internal, analisis PESTEL digunakan
untuk memahami faktor eksternal yang tidak dapat dikendalikan oleh perusahaan,tetapi
dapat memengaruhi strategi internal dari Al-Mahdiyyiin. Dari kedua analisis tersebut
ditentukan permasalah utama dari Al-Mahdiyyin yaitu belum adanya strategi bisnis
yang baik dalam menjalankan bisnis rest area. Dalam mencari strategi yang tepat,
SWOT dan TOWS analisis untuk membantu Perusahaan menentukan strategi bisnis
yang efektif. Dengan memahami factor yang ada pada analisis tersebut, Al-Mahdiyyiin
dapat membuat keputusan yang tepat, mengalokasikan sumber daya secara optimal,
dan meningkatkan peluang mereka untuk mencapai kesuksesan jangka panjang.
Analisis-analisis yang dilakukan melahirkan strategi diferensiasi yang dapat
mengoptimalkan sumberdaya yang dimiliki Al-Mahdiyyin seperti pengadaan fasilitas
dan tenant baru, peningkatan kualitas layanan dan redesign tata letak rest area AlMahdiyyin.