digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola struktur yang berkembang di laut Seram, khususnya di daerah Seram Fold-Thrust Belt dan hubungannya dengan zona sesar Tarera-Aiduna di bagian selatan. Secara geologi, daerah penelitian saat ini merupakan foreland basin yang merupakan bagian dari kerak kontinen Australia dan berada di sebelah utara Busur Banda, memanjang hingga ke bagian timur. Seram Fold-Thrust Belt merupakan sistem sesar anjakan yang aktif sejak Pliosen hingga sekarang. Data batimetri multibeam di bagian tenggara daerah penelitian memperlihatkan adanya bentukan en-echelon yang terbentuk akibat adanya pergerakan yang searah dengan jurus sesar. Pergerakan tersebut disebabkan karena kemiringan bidang sesar di bagian paling depan sesar anjakan (thrust front) memiliki kemiringan yang relatif lebih besar. Data yang digunakan dalam penelitian meliputi 13 data sumur pemboran dan 160 lintasan seismik 2D yang berada di sekitar laut Seram. Korelasi kronostratigrafi dilakukan untuk umur Perm, Jura, Kapur, Miosen, dan Pliosen. Hal ini berdasarkan pada stratigrafi regional Seram dan Papua Barat yang memiliki kemiripan, khususnya untuk interval Pliosen dan yang lebih tua. Interpretasi seismik dilakukan dengan asumsi bahwa lipatan terjadi setelah ada pergerakan sesar dan memperlihatkan perkembangan sesar-sesar anjakan yang terbentuk di daerah penelitian. Berdasarkan interpretasi seismik dan model struktur 3D, daerah penelitian dibagi menjadi 3 domain struktur, yaitu domain bagian timur, tengah, dan barat. Pembagian ini berdasarkan pada orientasi, umur, dan mekanisme pembentukan sesar. Domain struktur bagian timur didominasi oleh sesar-sesar naik dan perlipatan asimetris yang berarah NW-SE dengan arah kemiringan ke arah SW dan melibatkan deformasi batuan berumur Miosen. Domain struktur bagian tengah yang merupakan daerah dengan morfologi permukaan en-echelon didominasi oleh sesar-sesar naik dan sesar anjakan, serta perlipatan simetris maupun asimetris yang memiliki arah dominan NW-SE. Sesar pada daerah ini bergerak di permukaan detachment yang berumur Pliosen awal, sehingga batuan yang mengalami deformasi di domain ini hanya batuan berumur Pliosen dan lebih muda. Domain struktur bagian barat didominasi oleh sesar-sesar anjakan dan perlipatan asimetris yang berarah NW-SE dan melibatkan deformasi batuan berumur Pliosen hingga Perm.