digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Della Namira Sulaksono
Terbatas  Dewi Supryati
» Gedung UPT Perpustakaan

PT X adalah perusahaan yang memproduksi bahan kimia khusus (specialty chemicals). Produk-produk PT X dimanfaatkan oleh pelanggannya yang bergerak di bidang pengolahan air, pengolahan gula, perminyakan, pertambangan, dan otomotif. Dalam menjalankan produksinya, PT X memberlakukan sistem make-to-order (MTO), yaitu sebuah sistem produksi di mana pengerjaan pesanan tidak dimulai sampai pesanan ada di tangan perusahaan. Diketahui bahwa nilai tingkat penyelesaian pesanan PT X adalah 89%, sedangkan target yang ditetapkan adalah 95%. Penyebab dari ketidaktercapaian target ini adalah PT X belum mengetahui informasi kapasitas produksinya. Oleh karena itu, penelitian bertujuan untuk mendapatkan prototipe sistem informasi yang berguna untuk menentukan kecukupan kapasitas produksi PT X. Dalam merancang prototipe sistem informasi tersebut, digunakan metode prototyping. Teknik RCCP yang digunakan sebagai dasar perhitungan kapasitas adalah teknik Bill of Labor Approach (BOL). Penggunaan teknik BOL dalam mengolah data produksi PT X bermanfaat untuk menghasilkan perbandingan kapasitas yang tersedia dengan kapasitas yang dibutuhkan PT X untuk memenuhi pesanan sehingga dapat mengevaluasi kapasitas produksi PT X. Penelitian menghasilkan sebuah prototipe software Microsoft Excel-VBA. Uji coba rancangan prototipe ini menunjukkan bahwa kapasitas produksi aktual pada PT X tidak dapat mencukupi permintaan pesanan sesuai dengan rencana produksi. Artinya, diperlukan langkah lanjutan berupa revisi rencana produksi untuk menyeimbangkan kebutuhan dengan ketersediaan kapasitas PT X. Sesuai dengan karakteristik produksi PT X, revisi tersebut diusulkan dengan mengembangkan sistem pengambilan keputusan penerimaan pesanan yang dapat memberikan keputusan penerimaan atau penolakan pesanan secara optimal. Kata kunci: