Analisa dan simulasi kontrol dinamika invers (RID) pada model osilasi spasial xenon di PWR. Tantangan terbesar pada pengaturan daya reaktor ialah pada pengaturan distribusi fluks aksial. Solusi praktis pengaturan reaktor nuklir (PWR) berangkat dari pertimbangan kondisi operasi yang ekonomis. Kesulitan pada pemonitoran osilasi xenon menyebabkan tidak dapat segera aksi pengaturan dilakukan. Konsep kontrol dinamika invers diperkenalkan pada tesis ini sebagai alternatif pengaturan distribusi spasial daya. Metode ini diuji melalui simulasi komputer, dengan menggunakan reaktor dua titik yang sudah divalidasikan dengan reaktor nyata.