digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Fara Azzahra Dinata
Terbatas  Irwan Sofiyan
» Gedung UPT Perpustakaan

Terapi intravaskular merupakan salah satu bentuk perawatan minimal invasif yang dilakukan di dalam pembuluh darah dan dibutuhkan keterampilan serta pemahaman terkait prosedur dalam melakukan terapi. Training kit menjadi penting sebagai sarana untuk melatih dan menguji kemampuan tenaga medis dalam melakukan tindakan invasif pada model pembuluh darah realistik. Training kit dirancang untuk merepresentasikan kondisi aliran dalam pembuluh sesuai dengan hemodinamika pembuluh. Validasi diperlukan dalam pemodelan computational fluid dynamics (CFD) untuk memastikan keakuratan dan keandalan hasil simulasi aliran fluida dalam terapi intravaskular menggunakan pemodelan dan perangkat evaluasi yang spesifik. Pemodelan geometri pembuluh realistik dapat dilakukan melalui teknologi additive manufacturing serta sensor berbasis micro-electromechanical systems (MEMS) digunakan untuk mengukur laju aliran fluida secara in situ di dalam model aliran. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut pada penelitian tugas akhir ini berfokus pada pengembangan perangkat evaluasi (simulator) aliran dalam pembuluh untuk pemodelan yang merepresentasikan kondisi aliran sesuai dengan kondisi hemodinamika dalam pembuluh dengan menggunakan model geometri pembuluh darah realistik mengalami aneurisma yang difabrikasi dengan additive manufacturing serta pengujian laju aliran fluida cair berbasis MEMS yang akan digunakan untuk pengukuran kondisi aliran secara in situ. Perangkat evaluasi dengan model geometri pembuluh darah realistik mengalami aneurisma menghasilkan pengukuran laju aliran yang sesuai dengan kondisi pembuluh aslinya dengan rentang bilangan Reynolds 300 – 500. Pengujian sensor MEMS laju aliran fluida cair belum berhasil dilakukan dan memerlukan penyesuaian lebih lanjut untuk dapat melakukan pengukuran dengan fluida cair.