digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

COVER Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

BAB 1 Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

BAB 2 Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

BAB 3 Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

BAB 4 Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

PUSTAKA Faisal Akbar
PUBLIC Roosalina Vanina Viyazza

Oli Pelumas adalah suatu zat kimia, yang umumnya berupa cairan yang dioleskan di antara dua benda bergerak untuk mengurangi gaya gesek. Oli Pelumas berfungsi sebagai lapisan pelindung yang memisahkan dua permukaan yang bersentuhan. Pentingnya minyak pelumas bagi mesin membuat pelumas menjadi sebuah komoditas. Seiring terjadinya pandemic covid-19, operasional di beberapa industry menurun. PT Tiga Pelita adalah salah satu distributor Golden Lubricant yang kesulitan menjual produknya dalam situasi Covid-19. Berdasarkan laporan perusahaan, pada tahun 2020, PT Tiga Pelita mengalami penurunan penjualan sebesar -4% dibandingkan pada tahun 2019. Persaingan yang tinggi untuk menjual produk ini akan terjadi pada beberapa tahun kedepan. Data yang digunakan pada penelitian ini berasal dari studi literature, wawancara dengan pihak internal, dan kuesioner oleh pihak eksternal. Analisa eksternal menggunakan PESTEL, porter’s five force, dan analisa competitor. Analisa Internal menggunakan VRIO. Selanjutnya solusi dijelaskan menggunakan Analisa TOWS, Analisa satregi berlian, dan porter’s generic strategy untuk membuat strategi bisnis baru agar dapat bersaing pada kondisi yang penuh ketidakpastian. Tindakan yang dapat dilakukan adalah (1) meningkatkan kesadaran pelanggan terhadap produk Golden lubricant yang memiliki kualitas baik, (2) meningkatkan marketing referral promo, (3) mengatur offline customer gathering, dan (4) Pelatihan untuk meningkatkan kompetensi sales executive.