digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Mutiara Adiyasari
Terbatas  Irwan Sofiyan
» Gedung UPT Perpustakaan

Endapan epitermal sulfida rendah pada Gunung Pongkor merupakan salah satu area tambang dengan komoditas perak dan emas di Jawa Barat. Terdapat empat urat utama yaitu PKR-01, PKR-02, PKR-03, dan PKR-04. Penelitian dilakukan mengenai tekstur urat yang berkembang pada urat PKR-02 yang dibagi menjadi tiga blok yaitu blok selatan, blok tengah dan blok utara. Hal ini dapat digunakan dalam mengetahui karakteristik mineralisasi dan potensi ore shoot pada kegiatan eksplorasi lanjut. Proses pengambilan data dilakukan dengan cara metode pemetaan detail geologi bawah permukaan, serta pemerian pada sepuluh titik bor untuk meninjau geologi, alterasi, variasi tekstur dan mineralisasi. Serta pengambilan data sekunder berupa data geokimia unsur berupa fire assay untuk mengetahui kadar precious metal pada sepuluh titik bor dan lima pemetaan detail geologi bawah permukaan pada front yang masih aktif. Analisis sayatan tipis, sayatan poles, serta analisis sampel urat kuarsa secara megaskopis untuk mengetahui alterasi dan mineralisasi. Secara umum terdapat tiga satuan batuan utama yang terdapat di daerah penelitian, yang terdiri atas satuan akresi lapili tuf, tuf breksi, dan tuf lapili yang berumur Miosen, dengan struktur geologi didominasi oleh struktur konjugasi sesar mendatar yang berarah NW – SE dan NNE – SSW yang mempengaruhi proses mineralisasi, diperkirakan berumur Tersier (Miosen Akhir – Pliosen). Terdapat empat fasies urat yang termineralisasi yaitu fasies CQ (Carbonate Quartz), fasies MOQ (Manganese Oxide Quartz), fasies BOQ (Banded Opaline Quartz), dan fasies GSQ (Grey Sulphide Quartz) dan satu fasies urat tidak termineralisasi yaitu fasies LGQ (Late Goedic Quartz) pada daerah penelitian. Pada urat PKR-02 blok selatan dan blok utara didominasi oleh tekstur crustiform, colloform, dan urat breksi, dengan dominasi fasies berupa fasies BOQ dan fasies GSQ sehingga memiliki potensi ore shoot 2-60 ppm Au. Pada blok tengah didominasi oleh urat breksi, chalcedon, dan saccharoidal-crystalline dengan dominasi fasies CQ, fasies MOQ dan fasies BOQ sehingga potensi ore shoot 1-14 ppm Au.