digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2022 TA PP NADHIRA PRAMESWARI KHAIRUNNISSA !.pdf?
Terbatas  Noor Pujiati.,S.Sos
» Gedung UPT Perpustakaan

Anak usia sekolah dasar (6 sampai 12 tahun) merupakan usia dimana seorang anak telah memasuki masa pertumbuhan dan perkembangan dan tidur menjadi peran penting dalam hal ini karena hormon pertumbuhan diproduksi lebih banyak saat anak tertidur. Behavioral Insomnia of Childhood atau BIC sering ditemukan pada anak-anak, hal ini disebabkan oleh faktor kebiasaan yang terbentuk pada anak sehingga menyebabkan anak menunda waktu tidurnya, apabila waktu tidur anak berkurang, selain dapat mempengaruhi tumbuh kembang anak juga akan mempengaruhi kesehatan fisik dan mental anak. Penggunaan alat bantu dapat menjadi salah satu solusi yang dapat digunakan untuk mengubah kebiasaan pada anak, dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa sebagian besar anak menunda tidurnya adalah karena belum merasa lelah di malam hari. Penelitian ini bertujuan untuk mendesain sebuah alat yang dapat memfasilitasi aktivitas anak agar dapat menyalurkan energinya melalui munculnya kebiasaan baru di malam hari yang dapat membuat mereka lebih rileks sebelum waktu tidur.