digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Penelitian ini dilakukan tujuannya untuk mengetahui hubungan Brand Storytelling terhadap Penelitian ini dilakukan tujuannya untuk mengetahui hubungan Brand Storytelling terhadap Perceived Brand Image serta dampaknya pada Emotional Brand Attachment dan Brand Loyalty. Survei dilakukan pada 175 pengguna Gojek berusia 19-24 tahun yang pernah menonton salah satu dari empat iklan kampanye Gojek di Youtube yang dijadikan objek penelitian. Iklan kampanye yang dimaksud adalah video dengan tagline #HidupTanpaBatas, #GojekVersiKamu, #CariPahala, dan #AnakBangsaBisa. Hasil penelitian menunjukkan 1) Brand storytelling berpengaruh signifikan terhadap perceived brand image dengan C.R. 4.370 dan estimate 0.847; 2) Perceived Brand Image berpengaruh signifikan terhadap Emotional Brand Attachment dengan C.R. 3.395 dan estimate 0.571; 3) Perceived Brand Image tidak berpengaruh signifikan terhadap brand loyalty dengan C.R. 0.051 dan estimate 0.009; 4) Emotional Brand Attachment berpengaruh signifikan terhadap Brand Loyalty dengan C.R> 3.021 dan estimate 0.636. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Brand Storytelling merupakan salah satu strategi marketing yang efektif dalam membentuk Perceived Brand Image sehingga dapat mempengaruhi Brand Loyalty dengan adanya Emotional Brand Attachment. Testing and processing data using AMOS SEM version 22.