digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

2022 TA PP ANANDA TSABITA FITRIYANI 1.pdf)u
Terbatas Noor Pujiati.,S.Sos
» ITB

Banyak di antara kalangan dewasa muda Indonesia yang menunda waktu tidur. Penundaan waktu tidur tersebut dilakukan demi mendapatkan waktu bagi diri sendiri. Hal ini dikenal sebagai revenge bedtime procrastination. Padahal, tidur cukup penting untuk kesehatan jangka pendek maupun panjang. Dibutuhkan usaha untuk membantu meningkatkan kesadaran dewasa muda mengenai hal tersebut. Salah satu bentuk penundaan tersebut dilakukan dengan bermain gawai untuk menonton video atau film. Animasi pendek yang disajikan pada platform media sosial berbasis video diharapkan dapat menjadi salah satu solusi untuk membantu permasalahan tersebut. Perancangan ini bertujuan untuk mengetahui kebiasaan revenge bedtime procrastination yang perlu diketahui oleh dewasa muda dan menyampaikan informasi tersebut melalui perancangan animasi. Perancangan diawali dengan mengumpulkan data kuantitatif maupun kualitatif melalui kuesioner, wawancara, dan kajian pustaka. Hasil analisis data menunjukkan bahwa banyak dewasa muda yang belum mengetahui apa itu revenge bedtime procrastination, namun sering melakukan hal tersebut. Dari analisis data juga diketahui banyak yang menonton animasi untuk merasa emosional. Hal ini sejalan dengan penggunaan animasi untuk mempersuasi, yang dieksekusi dengan membangkitkan emosi penonton. Berdasarkan temuan yang didapat, media animasi dirancang dalam dua bagian. Bagian pertama memaparkan informasi terhadap target melalui explainer video. Untuk membantu pemahaman lebih lanjut dan mempersuasi, dibuat bagian kedua yang memuat ilustrasi seseorang yang melakukan revenge bedtime procrastination.