digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

ABSTRAK Intan Sabrina
PUBLIC yana mulyana

Metilen biru merupakan satu zat warna tiazin yang larut dalam pelarut organik dan air yang diketahui memiliki manfaat dalam bidang farmasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan metilen biru dalam kimia analitik dan aktivitas farmakologinya. Penelitian ini merupakan studi kajian literatur dengan pencarian literatur menggunakan basis data Google scholar dan PubMed dengan kata kunci tertentu pada bulan Juni 2021. Pada penelitian ini diperoleh 15 artikel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil kajian pustaka menunjukkan bahwa metilen biru dapat digunakan sebagai indikator dalam kimia analitik dan memiliki aktivitas farmakologi dalam mengatasi beberapa penyakit. Oleh karena itu, metilen biru dimanfaatkan dalam kimia analitik sebagai indikator redoks secara kualitatif dan kuantitatif. Dan terbukti mekanisme aktivitas farmakologinya dalam mengatasi malaria, methemoglobinemia dan Alzheimer.