digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Dewasa ini, konservasi sumberdaya alam (mineral dan batubara) merupakan salah satu isu yang cukup hangat dibicarakan dalam rangka pemanfaatan sumberdaya bahan galian (mineral dan batubara) secara optimal. Dalam hal ini, maka penerapan konsep eksplorasi, perhitungan dan pelaporan sumberdaya dan cadangan menjadi hal yang sangat krusial untuk diperhatikan, dimana peranan pemilik konsesi yang merupakan pelaksana kegiatan eksplorasi, pemerintah daerah dan pemerintah pusat sebagai pembuat kebijakan yang sekaligus berfungsi sebagai pengawas seharusnya memiliki kesamaan dalam visi untuk memaksimalkan atau mengoptimalkan pemanfaatan bahan galian ini. Pada makalah ini, akan diulas kembali hal-hal yang berhubungan dengan konsep-konsep eksplorasi, konsep-konsep dasar dan paramater-parameter perhitungan sumberdaya dan cadangan, serta teknik pelaporan yang akan dihubungkan dengan konsep konservasi sumberdaya alam khususnya sumberdaya bahan galian.