digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Data merupakan suatu aset penting dalam sebuah organisasi tidak terkecuali perguruan tinggi. Diperlukan suatu metode untuk mengelola data dengan baik. Salah satu metode yang dapat digunakan adalah manajemen data. Dalam melakukan manajemen data, terdapat sebuah framework yang dikemukan oleh DAMA. Framework DAMA ini dapat digunakan sebagai pedoman dalam melakukan manajemen data. Namun, framework ini masih bersifat umum untuk berbagai organisasi. Perlu adanya penyesuaian sesuai kebutuhan khusus perguruan tinggi sebagai organisasi yang memiliki kompleksitas tersendiri. Oleh karena itu, dilakukan pengembangan dokumen tata kelola dan manajemen data yang berdasar pada framework DAMA untuk perguruan tinggi. Dalam melakukan pengembangan, dilakukan beberapa tahap yang mengacu pada sebuah metodologi yang disebut DSRM (Design Science Research Methodology). Pengembangan dimulai dengan melakukan analisis keadaan, menentukan kebutuhan, mengembangan artefak, finalisasi artefak, melakukan pengecekan terhadap kebutuhan hingga evaluasi. Dari proses pengembangan, diperoleh artefak framework tata kelola dan manajemen data untuk perguruan tinggi yang sudah sesuai dengan kebutuhan dari perguruan tinggi.