digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Abstrak :Pemodelan sistem pondasi pile-raft kelompok dengan metode elemen hingga (EH) 3-D dipertimbangkan akan memberikan hasil analisis yang lebih baik dibandingkan dengan penyederhanaan model dengan metode EH 2-D. Dalam penelitian ini dikembangkan program EH 3-D dengan model tanah nonlinear untuk bisa memodelkart sistem pondasi pile-raft kelompok. Program EH 2-D dikembangkan untuk bisa memodelkan sistem pondasi pile-raft tunggal dengan asumsi axisymmetric. Tanah dan elemen struktur dimodelkan dengan elemen segitiga isoparametrik kuadratik pada analisis 2-D sedangkan pada analisis 3-D tanah dimodelkan dengan elemen kotak (hexahedral) isoparametrik kuadratik dan pile dimodelkan dengan elemen batang. Model elemen interface isoparametrik perpindahan kuadratik dari Plesha (1989) digunakan untuk memodelkan bidang selip antara tanah dan struktur pada analisis EH 2-D. Perilaku tanah yang nonlinear dan plastis dimodelkan dengan model konstitutif hiperbolik. Penggunaan mesh generator TRIANGLE (Shewchuk, Carnegie Mellon University) dan mesh generator sederhana yang dimasukkan dalam program EH 3-D mempermudah pemakaian kedua program. Hasil analisis kedua program ditampilkan dengan program SIGMA/W. Program EH 2-D dan 3-D yang dikembangkan telah diver fkasi dan memberikan hasil yang baik. Namun, penerapan model konstitutif hiperbolik pada program 3-D masih memerlukan verifrkasi lebih lanjut. Suatu studi kasus sistem pondasi pile-raft kelompok dengan dimensi pile dan ketebalan raft tertentu dengan bebeberapa macam konfigurasi pile-raft kelompok dilakukan dengan program EH 3-D model tanah hiperbolik. Pada pile-raft tunggal dilakukan analisis EH 2-D axisymmetric dengan dimensi pile dan ketebalan raft yang sama. Analisis menunjukkan basil yang rasional dan dibuat hubungan antara basil analisis pile-raft kelompok dengan pile-raft tunggal. Beberapa grafik telah dibuat untuk keperluan desain praktis dan perlu disempurnakan lebih lanjut. Untuk tanah yang terdiri alas beberapa lapisan, analisis bisa dilakukan dengan program EH yang dikembangkan. Metode ini dipertimbangkan memberikan perbaikan dari metode analisis sistem pondasi pile-raft yang telah ada saat ini.